Senin, 01 Maret 2010

Radio Internasional di Program Elshinta News and Talk

Setiap ada kejadian, maka pendengar mengharapkan Elshinta berada dilokasi tersebut. Tapi bagaimana jika kejadian itu justru jauh diujung dunia yang tak tersentuh oleh reporter maupun pendengar Radio Elshinta?

Disitulah peran kerjasama Radio Elshinta dengan radio-radio asing berbahasa Indonesia yang telah terjalin selama ini, yaitu BBC London, VOA Washington DC, Radio Australia di Melbourne dan juga pernah ada Hilversum dari Belanda.

Radio dunia mana lagi yang akan bekerjasama dengan Radio Elshinta? Tunggu tanggal mainnya! Semakin banyak sumber informasi, yang untung adalah masyarakat!

Tidak ada komentar: